Awas, Ini List Ponsel Android Yang Tidak Bisa Menggunakan WhatsApp mulai 1 November 2021




Aplikasi pesan instan WhatsApp akan menghentikan dukungannya untuk sejumlah ponsel Android dengan sistem operasi yang dinilai sudah usang.

Usang karena sistem operasi tersebut tidak bisa menjalankan fitur-fitur WhatsApp terbaru. Sistem operasi yang berusia cukup lama, kemungkinan besar juga tidak akan mendapatkan pembaruan aplikasi WhatsApp.

Di laman resminya, WhatsApp menginformasikan bahwa smartphone yang menjalankan sistem operasi lawas Android 4.0.4 atau yang lebih lama dari dua versi itu, tidak akan bisa menggunakan WhatsApp per 1 November 2021.

===

"WhatsApp tidak akan lagi mendukung ponsel Android yang menjalankan sistem operasi 4.0.4 dan yang lebih lama pada 1 November 2021," demikian tulis WhatsApp.

"Silakan ganti perangkat yang mendukung atau simpan riwayat perpesanan sebelum tanggal tersebut," lanjut WhatsApp si situs resminya.

Usia Android OS 4.0 dengan nama kode Ice Cream Sandwich itu meluncur pada 2011. Artinya usia sistem operasi itu kurang lebih sudah sepuluh tahun.

Disarankan untuk membackup WhatsApp yang Anda gunakan sekarang, untuk meminimalisir kehilangan data/ pesan penting secepatnya, sebelum mengganti Ponsel Anda.

===



Berikut beberapa di antara Ponsel yang tsudah tidak mendukung Aplikasi WhatsApp mulai 1 November 2021 adalah:

Samsung

Galaxy Trend Lite

Galaxy Trend II

Galaxy SII

Galaxy S3

Galaxy S3 mini

Galaxy Xcover 2

Galaxy Core

Galaxy Ace 2

Galaxy Nexus


LG

Optimus F7

Optimus F5

Optimus L3 II Dual

Optimus F5

Optimus L5

Optimus L5 II

Optimus L5 Dual

Optimus L3 II

Optimus L7'

Optimus L7 II Dual

Optimus L7 II

Optimus F6

Optimus L4 II Dual

Optimus F3

Optimus L4 II

Optimus L2 II

Optimus Nitro HD dan 4X HD

Optimus F3Q.

Optimus 2x

Optimus Black

Optimus 4G

Prada 3.0


Sony/Sony Ericsson

Xperia Miro

Sony Xperia Neo L

Xperia Arc S

Xperia Tipo

Xperia Arc

Xperia Neo

Xperia Kyno

Xperia Mini Pro


Huawei

Huawei Ascend

Huawei Ascend P1

Huawei Honor 2

ZTE

Blade III Pro

Grand X Pro

Avid 4G

Blade II


Asus

Padfone 2


Motorola

RAZR M

Droid RAZR

Atrix HD

Droid 4


HTC

Desire C

Desire X

One S

Incredible S


===



Jika smartphone Anda tidak masuk dalam daftar tapi belum mengetahui versi sistem operasi yang digunakan, bisa dicek secara manual.

Di perangkat Android, cara cek versi OS Android bisa dilakukan dengan mengakses menu Setting/Pengaturan > General/Umum > About/Mengenai. Informasi sistem operasi biasanya terletak di bagian bawah.

Karena antarmuka (UI) masing-masin ponsel Android berbeda, kemungkinan langkahnya agak sedikit berbeda pula.

2 comments:

  1. LIGABOLA Tempat Pasang Parlay Paling nyaman dan Pasaran terlengkap.

    #ligabola #parlay #euro #bandarbola #betbola

    ReplyDelete
  2. LIGABOLA Situs Slot Online terpercaya di INDONESIA

    #ligabola #parlay #euro #bandarbola #betbola

    ReplyDelete

Powered by Blogger.